Kepiawaian Siswa siswi Bermain Musik Angklung Padaeng ,Hiasi Semaraknya Suasana Lomba


Kabogor.id

BOGOR - Dalam rangka peringatan hari Angklung nasional tanggal 16 November , Komunitas Penggiat Angklung Padaeng Indonesia ( KPAPI) Bogor raya undang Siswa siswi sejabodetabek untuk meriahkan hari Angklung di Zona Madina Rumah Sakit Dhuafa Jampang Kemang Kabupaten Bogor ( 16/11/2023).
Dari kiri ke kanan: Daryansyah,Dian
H.Ahmad Sofian ,Andi,Dayat
Achmad H, Navy dan Seh Ahmad

Sebanyak 24 Sekolah Dasar sampai SLTA se-Jabotabek ikut andil bagian dalam gelaran tersebut, dengan total peserta mencapai 1200 orang untuk menunjukkan kepiawaiannya dalam lomba Angklung kali ini dengan berbagai katagori yang diperlombakan.

Bermain Angklung Bersama dari 1200 siswa siswi
Sejabodetabek 

Hadir dalam acara tersebut Sanukri dari Komisi 4 bidang Kesra  DPRD Kabupaten Bogor, Andi Kasie Kebudayaan  dari dinas Kebudayaan dan pariwisata kabupaten Bogor, Ketua Kandaga budaya Kabupaten Bogor Drs.H.Ahmad Sofian, MM., Ketua umum Sekretariat Bersama Wartawan Media Online pusat Seh Ahmad,SH.,MH., Ketua umum Pergerakan Anti Narpza (PANNA) Indonesia Naftali Pesiwarissa, MM. dan Edi Johardin Humas PWRI Bogor Raya.

Sanukri , Anggota Komisi 4 
DPRD Kabupaten Bogor 

Dalam sambutan pembuka, Ketua KPAPI BOGOR RAYA Achmad Hidayat berharap Seni budaya angklung harus tetap dilestarikan dan dipertahankan, agar seni budaya yang merupakan. Salah satu kearifan lokal tidak di ambil dan di akui oleh negara lain, dan dunia pun mengakuinya," harap Achmad Hidayat.

Drs.H.Ahmad Sofian,MM., Ketua Kandaga budaya Kabupaten Bogor mengutarakan saat sambutan lanjutan ".seni musik angklung adalah seni musik hasil budaya sunda yg sudah mendunia maka kita sebagai pewaris budaya  musik angklung wajib melestarikan dan mengembangkan seni musik angklung, kegiatan lomba musik angklung sejabodetabek ini adalah yang ke 2 kalinya sekaligus memperingati hari musik angklung nasional, semangat dan sukses lomba musik angklung Padaeng kpapi bogor raya,ucap Ahmad Sofian.

Performance dari Salah satu tim peserta Lomba
 musik Angklung Padaeng 

Sanukri Anggota DPRD Kabupaten Bogor didaulat untuk membuka acara perlombaan dengan memainkan angklung serentak dan bersama sama yang dimainkan oleh 1200 orang peserta lomba , " Kami dari DPRD Kabupaten Bogor akan tetap mendukung segala kegiatan yang memang untuk kemajuan seni budaya Asli Indonesia khususnya angklung agar tetap bertahan di tengah-tengah modernisasi saat ini," Ungkap nya dihadapan para peserta.

Senada dengan Andi selaku Kasie Kebudayaan yang hadir Mewakili  Kepala Dinas Kebudayaan dan pariwisata Kabupaten Bogor, menegaskan," Pihak kami khususnya dinas kebudayaan dan pariwisata kabupaten Bogor akan selalu mendukung semua kegiatan khususnya seni budaya asli Indonesia, tentunya kita akan senang bilamana masyarakat Indonesia mencintai budayanya sendiri sekaligus menjaga serta mengembangkan semua seni budaya yang ada," Imbuh Andi.

Para peserta begitu piawai dan begitu selaras dalam memainkan Angklung, nuansa kerjasama dan kekompakan dalam permainan musik angklung ini bisa dijadikan dasar , bahwa seni bisa menjadi pemersatu bangsa," Ungkap seh Ahmad disela sela Acara saat diminta tanggapannya

Disisi lain Naftali Pesiwarissa, MM.(Bang Navy ) Ketua Umum PANNA berikan tanggapan sebagai relawan Anti narkotika yang sangat peduli kepada generasi penerus, dan  mengapresiasi dengan kegiatan lomba musik angklung sebagai warisan seni budaya yang harus tetap dijaga dan di kembangkan serta di lestarikan untuk anak anak didik di usia dini, dan kegiatan yang sangat positif sekaligus sebagai benteng dari pengaruh luar antara lain terkontaminasi oleh pergaulan bebas termasuk narkoba didalam nya,imbuh Navy.

Disamping menggelar acara Lomba Angklung Sejabodetabek, KPAPI juga melakukan kerja sama dengan KANDAGA BUDAYA Kabupaten Bogor untuk bersama sama membangun dan melestarikan seni  budaya yang ada, agar kedepannya generasi penerus mengetahui semua Budaya yang begitu beragam yang Bangsa Indonesia miliki.

Penandatanganan Kerjasama antara
KPAPI Bogor Raya dan KANDAGA BUDAYA 

Acara yang di tutup dengan pengumuman dan sekaligus pembagian hadiah begitu ramai dan gegap gempita dari semua siswa siswi yang hadir. Sorak kebahagiaan dan kepuasan menjadi penutup acara yang penuh dengan kegembiraan.

Achmad Hidayat )

Posting Komentar untuk "Kepiawaian Siswa siswi Bermain Musik Angklung Padaeng ,Hiasi Semaraknya Suasana Lomba "